Pages

Sabtu, 07 Januari 2012

Samsung Galaxy M Style

Samsung Galaxy M Style diperkenalkan kepada khalayak umum oleh Samsung Mobile baru-baru ini. Terlihat bagaimana ambisi produsen asal Korea ini untuk menguasai pasar Smartphone Android dengan begitu banyaknya varian Android yang diluncurkan, sebut saja Samsung Galaxy Y Duos, Samsung Galaxy Ace Plus yang diperkenalkan baru-baru ini. Kali ini adalah giliran Samsung Galaxy M Style.


Samsung Galaxy M Style Putih

Desain Samsung Galaxy M Style

Seperti layaknya smartphone Android lainnya, Samsung Galaxy M Style menggunakan konsep layarsentuh tanpa tombol keypad. Bentuknya mengingatkan kita kepada pendahulunya, Samsung Galaxy Note. Dengan layar super lebar mencapai 4 inci, dan teknologi AMOLED yang ditanamkan merupakan jaminan kenyamanan bagi mata pengguna Samsung Galaxy M Style

Samsung Galaxy M Style Berjalan di OS Android Gingerbread

Samsung Galaxy M Style hadir menggunakan OS Android 2.3 Gingerbread dan ditenagai dengan prosessor single core 1GHz. Membuatnya memiliki tampilan yang hampir sama dengan smartphone Android lain yang menggunakan OS Android Gingerbread. Selain itu, Samsung Galaxy M Style dilengkapi dengan kamera 3 megapiksel, Bluetooth 3.0, memori internal 4GB, DMB TV, dan baterai berkapasitas 1650mAh.
Samsung Galaxy M Style yang hanya memiliki tebal 9.9mm ini hadir dengan beberapa varian warna seperti Platinum Silver, Blue Black dan Lavender Pink dengan banderol harga dibawah US$500.
Kapan Samsung Galaxy M Style dirilis? Belum ada kabar resmi dari Samsung Mobile mengenai peluncuran smartphone ini ke pasaran. Semoga ada bisa rilis di Indonesia. So, siapkan dana Anda :)

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger